Advertisement

Tiga Prajurit Kodim 0708 Purworejo Dilepas untuk Misi Perdamaian Dunia di Kongo

Tiga Prajurit Kodim 0708 Purworejo Dilepas untuk Misi Perdamaian Dunia di Kongo
 
Advertisement
JATENG
Kamis, 17 Apr 2025  19:06

Purworejo – Komandan Kodim 0708 Purworejo, Letkol Inf Imam Purwoko, S.E., M.H.I., secara resmi melepas tiga orang prajurit TNI yang akan bergabung dalam Satuan Tugas Luar Negeri Konga XXXIX-G MONUSCO (United Nations Organization Stabilization Mission in the Democratic Republic of the Congo). Upacara pelepasan berlangsung di halaman Makodim Purworejo pada Kamis (17/4/2025).

Ketiga prajurit yang akan menjalankan misi perdamaian dunia di bawah naungan Perserikatan Bangsa-Bangsa tersebut adalah Serka Baltasar Gosa, Serka Eliyas Bauromi, dan Kopka Turiyanto.

Dalam amanatnya, Letkol Inf Imam Purwoko berpesan agar para prajurit selalu menjaga kewaspadaan serta mengutamakan faktor keamanan dan keselamatan selama menjalankan tugas di luar negeri.

Baca juga:
Monitor Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor, Kapolres bersama Bupati Purworejo Cek Langsung..
Kasus PT. Unggulrejo Wasono Cicil Pesangon, Kepala Dinperintransnaker Purworejo Terkesan Menghindar..

"Ingat, di lengan kalian tersemat Bendera Merah Putih dan logo PBB. Itu artinya, di pundak kalian tidak hanya terpikul tugas sebagai prajurit TNI, tetapi juga tanggung jawab membawa nama baik bangsa dan negara Republik Indonesia. Laksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dan penuh rasa tanggung jawab," tegas Dandim.

Advertisement

Pelepasan tiga anggota ini menjadi bentuk kepercayaan negara terhadap profesionalisme dan dedikasi prajurit TNI dari Kodim 0708 Purworejo dalam mendukung misi internasional.

Keikutsertaan para prajurit ini dalam misi perdamaian dunia juga menjadi bukti bahwa TNI aktif berkontribusi dalam menjaga stabilitas dan perdamaian global, sekaligus membawa nama harum Indonesia di kancah internasional.

Baca juga:
Dugaan Nilep Pajak PBB Desa Srimulyo Gondang Sragen, Ketua BPAN LAI Awi Berharap Kejaksaan..
Diduga Adanya Tunggakan PBB, Pak Bayan Desa Srimulyo Gondang Sragen di Laporkan ke Kejaksaan..

TAG:
#kodim 0708
#pasukan perdamaian
#pbb
#purworejo
Berita Terkait
Rekomendasi
Selengkapnya
Formasi Indonesia Satu
Aliansi Indonesia