Tanggapi Pernyataan SBY, Sandiaga Uno: Ajak Dukung Ganjar, Bukan Bentuk Poros Baru

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menanggapi pernyataan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang menyebut ada menteri aktif mengajak partainya membentuk poros baru. Sandiaga mengatakan pihaknya memang sempat menjalin komunikasi politik dengan Partai Demokrat, namun belum ada tindak lanjut lebih jauh lagi.
Namun, Sandiaga mengatakan komunikasi yang dijalin itu dalam rangka mengajak partai berlambang mercy tersebut mendukung Ganjar Pranowo, bukan membentuk poros baru.
"Jadi memang dalam membangun komunikasi politik saya juga sudah menyampaikan kepada kunjungan di PPP. Ini rencananya dalam beberapa minggu ke depan akan kami coba buka komunikasi, tentunya dalam bingkai kerja sama politik yang telah kita tandatangani dengan PDI Perjuangan," kata Sandiaga di TMII, Jakarta Timur, Sabtu (02/09/2023).
Menurut Sandiaga, pihaknya ingin merangkul semua pihak untuk bersama-sama melakukan pembangunan. Namun, Ketua Bappilu PPP itu menyebut pihaknya masih ingin menunggu dan melihat lebih jauh dinamika politik yang terjadi saat ini, sebelum kembali melakukan pendekatan dengan Demokrat.
"Jika ingin melihat ikan di dalam kolam, tenangkan lah dulu airnya sebening kaca. Itu menurut filosofi Ercorona. Jadi karena politik ini sangat bergerak cepat sekali, kita harus melihat dengan perspektif yang lebih jelas. Makanya saya ingin melihat dulu bagaimana secara keseluruhan," kata Sandiaga.
Advertisement
Sebelumnya, SBY mengungkapkan ada salah satu menteri aktif yang duduk di kabinet pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin mengajak Partai Demokrat untuk membentuk poros koalisi baru. Koalisi tersebut di antaranya Partai Demokrat, Partai Kebangkitan Bangsa (PKS), dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
SBY mengatakan menteri tersebut instensif untuk melakukan lobi kepada Demokrat belakangan ini.
Ketua DPRD Kab. Sukabumi Budi Azhar Hadiri Halal Bihalal di Pendopo Sukabumi, Ajak Warga Perkuat..
Kapolri Pimpin Pelepasan One Way Nasional Tol Kalikangkung-Cikampek.
Viral, Kawasan IKN Diserang Tikus
Giat Patroli KRYD Polres Bogor Cegah Kejahatan Dan Ciptakan Kondisi Aman.
Bhabinkamtibmas Wilayah Hukum Poslek Parungpanjang Patroli Sambang Bersama Satpol PP Kecamatan..



