Tanggapan Pejabat (Pj) Walikota Palembang Ratu Dewa Terkait Program Kepemimpinan

Palembang, Aliansinews -- Setelah dilantik sebagai Pejabat (Pj) Walikota Palembang, Ratu Dewa memberikan tanggapan pertamanya terkait program-program yang akan ia laksanakan selama masa jabatannya, Senin (18/09/2023).
Dalam konferensi pers yang digelar di Balai Kota Palembang, Ratu Dewa dengan tegas menyampaikan visi dan misinya dalam memimpin Kota Palembang selama masa jabatannya.
Ratu Dewa menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah dan masyarakat Palembang dalam menghadapi berbagai tantangan.
"Alhamdulillah syukur saya jadi ini dilantik sebagai pejabat (Pj) Walikota Palembang, mohon dukungan masyarakat karena cukup banyak dukungan melalui doa, kembang maupun pesan kepada saya, saya ucapkan terimakasih", ujarnya
Ratu Dewa mengatakan kaitan dengan program pertama yang menjadi prioritas sebagai pejabat maka akan memfasilitasi terhadap akan dilakukan pemilihan legislatif maupun pilkada baik pemilihan presiden, pemilihan gubernur, pemilihan Walikota dan sebagainya.
Advertisement
Kemudian tentang program prioritas diantaranya adalah program pelayanan publik dari sisi SDM dikarenakan OPD yang lain belum optimal.
Kemudian infrastruktur perkotaan mulai dari ketersediaan air bersih, persoalan jalan, lampu jalan dan persoalan lainnya.
Selanjutnya tentang pemerataan di bidang pendidikan dan kesehatan, yakni tentang ketersediaan air dan kita Smart City (Kota Cerdas) dimana tidak semua destinasi wisata mempunyai smart city seperti wifi publik gratis dan masih banyak permasalahan lain yang menjadi prioritas kedepan



