Sistem Perencanaan Pembangunan Talud Desa Tegal Rejo Di Pertanyakan

Musi Rawas, Aliansinews-
Pembangunan yang mengundang tanda tanya terjadi di Desa D Tegal Rejo, Kecamatan Tugumulyo, Kabupaten Musi Rawas, Provinsi Sumatera Selatan.
Anggaran sebesar Rp 186.710.000 dari Dana Desa tahun 2023 (APBN) dialokasikan untuk membangun talut di Dusun 2 dan 3.
Namun, ironisnya prasasti pembangunan tersebut menyebutkan talut, sementara fakta lapangan mengungkapkan pembangunan yang sebenarnya adalah Irigasi untuk pengaliran air.
Kejanggalan muncul terutama terkait mekanisme perencanaan proyek ini. Meskipun di titik nol proyek terdapat papan merek yang menyebutkan sumber dana dari Dana Bantuan, bukan Dana Desa.
Advertisement
Hal ini menciptakan ketidakjelasan mengenai sumber dana yang seharusnya digunakan.
Kekhawatiran semakin bertambah karena Kades setempat tidak memberikan penjelasan terkait perubahan proyek dan sumber dana yang digunakan.
Meskipun telah beberapa kali dihubungi melalui telepon, Kades tetap bungkam tanpa memberikan jawaban apapun.
Keadaan ini meninggalkan masyarakat dengan pertanyaan besar mengenai transparansi dan akuntabilitas dalam pelaksanaan proyek pembangunan di desa mereka. (Andika Saputra)


