Siaran Langsung Sidang Isbat Kemenag Sore Ini

Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) akan mengumumkan hasil sidang isbat penetapan 1 Syawal 1443 H, Minggu (1/5/2022). Sebelum diumumkan Kemenag akan menggelar proses pengamatan hilal atau rukyatul hilal di 99 titik lokasi seluruh Indonesia.
Pengumuman hasil sidang isbat penentuan penentuan Idul Fitri 2022 akan disiarkan secara langsung TVRI dan media sosial Kemenag. Antara lain Facebook (Kementerian Agama RI), Instagram (@kemenag_ri), Twitter (@Kemenag_RI), hingga YouTube (Kemenag RI).
"Masyarakat nantinya bisa menonton dan mendengar pengumuman hasil sidang isbat melalui TVRI serta RRI," kata Kamaruddin Amin, Dirjen Bimas Islam Kemenag.
Kamaruddin Amin mengungkapkan sidang isbat penentuan Hari Raya Idul Fitri 2022 akan dilakukan dengan metode hisab dan rukyat.
Tim Unifikasi Kalender Hijriah Kemenag akan mempresentasikan posisi hilal bulan Syawal secara hisab lebih dahulu. Kemudian dilanjutkan dengan laporan rukyat atau pengamatan visibilitas hilal dari seluruh Indonesia.Jadwal sidang Isbat Lebaran 2022 dan tahapannya
Advertisement
Rencananya, sidang isbat akan digelar pada Minggu, 1 Mei 2022 mulai pukul 17.00 WIB. Berikut jadwal dan tahapannya:
- Pukul 17.00 WIB: Seminar posisi Hilal (Live streaming channel YouTube Bimas Islam)
- Pukul 18.00 WIB: Sidang isbat diawali shalat maghrib (Tertutup untuk umum)
- Pukul 19.15 WIB: Telekonferensi pers penetapan 1 Syawal 1443 H (Dapat disaksikan di TVRI sebagai TV pool atau live streaming media sosial Kemenag).