Advertisement

Sebut-sebut Taylor Swift dan Coldplay, Jokowi soroti rumitnya perizinan event di Indonesia

Sebut-sebut Taylor Swift dan Coldplay, Jokowi soroti rumitnya perizinan event di Indonesia
 
Advertisement
NASIONAL
Senin, 24 Jun 2024  12:02

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meluncurkan digitalisasi layanan perizinan penyelenggaraan event di The Tribrata Hotel, Jakarta Selatan pada Senin (24/6/2024) pagi.

Jokowi) menyoroti kompleksitas proses perizinan penyelenggaraan acara, yang menyebabkan Indonesia tertinggal dalam mendatangkan konser penyanyi kelas dunia.

Jokowi menyebut penyanyi pop Amerika, Taylor Swift, yang menurutnya Indonesia kalah cepat dibandingkan Singapura dalam hal perizinan penyelenggaraan acara, kemudahan akses, dan pelayanan untuk mendatangkan artis-artis internasional tersebut.

“Kita tahu, Taylor Swift baru saja menggelar konser di Singapura pada Maret lalu. Konser tersebut berlangsung selama enam hari di Singapura dan Singapura menjadi satu-satunya negara ASEAN yang menyelenggarakan itu,” ujar Jokowi.

Baca juga:
Patahkan omongan Menko PMK soal korban judi online dapat bansos, Jokowi: Enggak ada!
Jokowi berharap tanggul rob di Semarang dapat bertahan 30 tahun lebih

Presiden yakin bahwa setengah dari 360.000 penggemar Taylor Swift yang menonton konser di Singapura, adalah warga Indonesia.

Advertisement

“Apa yang terjadi kalau kita ramai-ramai menontonnya ke Singapura? Itu disebut sebagai capital outflow. Aliran uang dari Indonesia menuju ke Singapura. Kita kehilangan uang, bukan hanya untuk membeli tiket, tetapi juga untuk membayar hotel, makan, dan transportasi,” kata Jokowi.

Selain Taylor Swift, Presiden Jokowi menyebutkan bahwa rumitnya proses perizinan menjadi alasan mengapa Coldplay hanya satu hari mengadakan konser di Indonesia pada November tahun lalu.

Baca juga:
Ucapkan Selamat Iduladha, Jokowi: Berkurban salah satu ekspresi syukur dan rasa ikhlas
Presiden dan Ibu Negara Saksikan Konser Kebangsaan di NTT

Padahal, di negara lain seperti Singapura dan Thailand, band asal Inggris itu tampil selama beberapa hari karena besarnya antusiasme penonton.

“Saya yakin lebih dari separuh penontonnya adalah dari Indonesia, karena di sini tiketnya baru 20 menit sudah habis terjual, tetapi ingin menambah konser tidak bisa. Kenapa? Saya tanya ke penyelenggara, karena memang urusan perizinan kita rumit,” kata Jokowi.

1
2
Berikutnya
TAG:
#konser
#perizinan
#jokowi
#taylor swift
#coldplay

Berita Terkait
1
2
3
4
5
6
7

Dukung Jaga Ketahanan Pangan, Kodim 1016/Plk Berikan Pendampingan Serapan Beras

Bogor Raya   Jumat, 11 Apr 2025  10:57

Kala Australia Panik Diserbu Kawanan Semut Api Merah

Peristiwa   Jumat, 11 Apr 2025  09:28

Polsek Jasinga Gercep Amankan Diduga Pelaku Pungli Minta THR Viral Di Medsos Kepada Sopir Armada..

Bogor Raya   Jumat, 11 Apr 2025  09:28

Sinergitas TNI-POLRI Wilayah Hukum Poslek CSR Polres Bogor Desa Tugu Utara Giat Cooling Sistem..

Bogor Raya   Jumat, 11 Apr 2025  09:03

Sinergitas TNI-POLRI Wilayah Hukum Polsek CSR Polres Bogor Giat Cooling Sistem Kontrol Petugas..

Bogor Raya   Jumat, 11 Apr 2025  09:02
Kota Bogor Diguncang Gempa M 4,1
PERISTIWA  Kamis, 10 Apr 2025  22:49

Kades-Eks Kades Segarajaya Menang Banyak, Untung Miliaran dalam Kasus Pagar Laut Bekasi

HUKUM   Kamis, 10 Apr 2025  17:16

Ketum Persatuan Islam: Arus Mudik Lebaran Lebih Tertib Berkat Polri.

BOGOR RAYA   Kamis, 10 Apr 2025  16:49

GMKI Nilai PP Pengamanan Polri Saat Mudik Lebaran 2025 Berjalan Optimal.

BOGOR RAYA   Kamis, 10 Apr 2025  16:47

Apresiasi PBNU ke Polri atas Mudik 2025: Alhamdulillah Lancar.

BOGOR RAYA   Kamis, 10 Apr 2025  16:45

Wabub, Jaro Ade melaksanakan halal bil halal bersama seluruh jajaran di lingkup Pemkab Bogor..

BOGOR RAYA   Kamis, 10 Apr 2025  16:01

Tambang Emas di Sukabumi Harus Ditutup jika Rusak Lingkungan

DAERAH   Kamis, 10 Apr 2025  15:26

Seorang Pegawai BUMN Terlibat Pembuatan dan Peredaran Uang Palsu di Bogor

HUKUM   Kamis, 10 Apr 2025  14:40

Kabar Gembira Untuk Warga Jateng: Program Pemutihan Pajak Kendaraan, Ini Syaratnya!

JATENG   Kamis, 10 Apr 2025  14:09
Selengkapnya