Advertisement

Pusat Data Nasional masih disandera, Hacker minta tebusan Rp 132 Miliar

Pusat Data Nasional masih disandera, Hacker minta tebusan Rp 132 Miliar
Foto: Ilustrasi hacker.
Advertisement
NASIONAL
Senin, 24 Jun 2024  17:32

Pusat Data Nasional atau PDN yang dikelola Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) belum pulih hingga Senin (24/6/2024).

Sejak error pada Kamis (21/6/2024) kemarin, artinya PDN tersebut yang bikin ricuh proses di Direktorat Jenderal (Ditjen) Imigrasi telah mengalami gangguan selama empat hari.

Sebelumnya, gangguan server PDN yang memuat proses pendataan di Imigrasi itu diduga error karena serangan siber berupa ransomware.

Dan benar saja, setelah beberapa hari diklaim tengah diperbaiki oleh Kemenkominfo, ternyata errornya PDN tersebut benar karena serangan ransomware.

Baca juga:
Pusat Data Nasional Error dan pemulihan lamban, Pakar: Kominfo tidak kapabel
Unggah ucapan Ultah Jokowi mirip belasungkawa, Kominfo dirujak netizen: Anggaran besar kerja..

Hal ini disampaikan oleh Direktur Jenderal Aplikasi dan Informatika (Aptika) Kemenkominfo Semuel Abrijani Pangerapan.

Advertisement

Dirinya mengatakan kalau serangan siber ransomware terhadap server Pusat Data Nasional Sementara (PDNS) berdampak pada 210 instansi pusat maupun daerah di Indonesia.

"Data berdampak pada 210 instansi baik pusat atau daerah. Yang sudah pulih Imigrasi, LPKK, Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Marves), Kota Kediri, dan yang lain lagi proses. Harusnya bisa dipercepat pulihnya," kata Semmy, sapaan karibnya kepada wartawan di Jakarta, Senin (24/6/2024).

Baca juga:
Netizen ngamuk Kominfo mau blokir X, tagar TolakBlokirX menggema
Presiden Jokowi resmikan Indonesia Digital Test House di Depok

Semmy menambahkan, ransomware yang menyerang ini merupakan jenis baru. Hal tersebut membuat penanganan pemulihan PDN jadi lambat.

Selain itu, dikatakan juga bahwa pelaku serangan ransomware meminta tebusan sebesar USD 8 juta atau berkisar Rp 132 miliar lebih.

1
2
Berikutnya
TAG:
#ransomware
#pdn
#pusat data nasional
#kominfo
Berita Terkait
Rekomendasi
Selengkapnya
Formasi Indonesia Satu
Aliansi Indonesia