Pungutan Liar Dilakukan Oleh Oknum Guru Honorer SMKN 1 Kayuagung ke Siswa

Ogan Komering Ilir, AliansiNews
Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Kayuagung dihebohkan dengan kelakuan salah satu oknum guru honerer bagian olahraga yang meminta sejumlah uang kesiswa, dengan iming imingi diajak jalan jalan ke Bali, dan yang tidak ingin ikut jalan-jalan akan mendapatkan undian dengan hadiah satu unit sepeda motor.
Terkuaknya hal ini diungkap salah satu wali siswa berinisial F (40) yang merasa anaknya dirugikan oleh ulah oknum guru honorer tersebut.
Jumat (24/5/24), F menjelaskan ke media ini bahwa anaknya dan siswa lainya diminta sejumlah uang oleh oknum tersebut dengan alasan akan diajak jalan-jalan ke Bali, dan yang tidak ikut akan diundi, yang nama nya menang dalam undian tersebut akan dikasih hadiah motor.
Merasa anaknya dan murid lainya sudah ditipu oleh oknum tersebut dan dikarenakan sudah sangat meresahkan di sekolah tersebut pihak wali murid berinisial F akan melaporkan hal ini ke Aparat Penegak Hukum (APH).
Advertisement
Di tempat terpisah Kepala Sekolah SMKN 1 Kayuagung Trisno, S.Pd, MSI, saat dikonfirmasi diruang kerjanya Rabu (29/5/24) membenarkan hal tersebut.
"Apa yang saudara sampaikan semua itu benar adanya, oknum Guru honorer tersebut berinisial SM (60) oknum ini purnabakti dari dinas Dispora, setelah purnabakti mengajukan permohonan guru nonorer di sekolah ini," kata dia.
"Kami juga baru mendapatkan laporan dari guru-guru di sini bahwa oknum tersebut meminta uang ke siswa, guru guru di sini juga diminta uang oleh oknum tersebut," terangnya.
"Di sini kami sudah melakukan rapat dan mendapatkan kesimpulan untuk mengambil tindakan tegas untuk diberikan sanksi tegas berupa pemberhentian kontrak kerja," tegasnya.



