Advertisement

Pisah Sambut KAPOLRESTA Sukabumi, SEKDA Ade Suryaman Sampaikan Pentingnya Sinergitas dan Kolaborasi

Pisah Sambut KAPOLRESTA Sukabumi, SEKDA Ade Suryaman Sampaikan Pentingnya Sinergitas dan Kolaborasi
 
Advertisement
JABAR
Minggu, 21 Jul 2024  21:09

aliansinews.id - Sukabumi, Sekda Kabupaten Sukabumi H.Ade Suryaman menghadiri acara Pisah Sambut Kapolres Kota Sukabumi.

Kapolresta Sukabumi sebelumnya AKBP Ari Setyawan Wibowo, SH, S.IK, M.Si, akan bertugas menjadi Kapolres Indramayu, sedangkan jabatan Kapolresta Sukabumi diisi oleh  AKBP Rita Suwadi, SH, S.IK, MM, yang sebelumnya bertugas sebagai Kasubbaggiatjarnat Korsis Sespim Lemdiklat Polri. 

Lepas sambut berlangsung di Gedung Sulanjana Selabintana, Sukabumi, Jumat 19 Juli 2024.

Sekda Ade dalam sambutanya menyampaikan terima kasih kepada AKBP Ari Setyawan Wibowo yang sudah menjaga Sinergitas, Kondusifitas dan  Kamtibmas di Sukabumi.

Baca juga:
PLH. Sekda Kab. Sukabumi Hadiri Forum Komunikasi Implementasi Strategi Pencapaian UHC Semeseter..
5 buronan komplotan curanmor di Sukabumi dibekuk polisi

"Saya ucapkan terima kasih, penghargaan dan apresiasi yang tinggi pada bapak AKBP Ari Setyawan Wibowo semoga ditempat yang baru mendapatkan kesuksesan, juga Selamat datang kepada Kapolres Kota Sukabumi yang baru semoga kita senantiasa bersinergi," ungkapnya

Advertisement

Sekda Ade berharap pergantian jabatan Kapolres Kota Sukabumi ini bisa membawa semangat baru untuk perkembangan pembangunan baik kota maupun Kabupaten Sukabumi.

Sementara itu AKBP Ari Setyawan Wibowo mengucapkan terima kasih atas dedikasi para personel selama ia bertugas di Polres Kota Sukabumi.

Baca juga:
Komando Garuda Sakti (KGS) Lembaga Aliansi Indonesia (LAI) Sukabumi Mengapresiasi Kinerja POLRES..
Asuransi Prudential Sukabumi Mengabaikan Panggilan Kedua Polresta Sukabumi Terkait Pelaporan..

“Saya ucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada seluruh personel Polresta Sukabumi serta Forkopimda dan Masyarakat Sukabumi  atas kerjasama yang baik serta dukungan selama saya bertugas di kota Sukabumi," ujarnya

Dirinya berharap kerjasama dan dukungan tersebut dapat terus berlanjut untuk membantu program kerja Kapolres yang baru agar lebih baik kedepannya.

1
2
Berikutnya
TAG:
#polresta sukabumi
#sekda sukabumi
#marwan hamami
#bupati sukabumi
Berita Terkait
Rekomendasi
Selengkapnya
Formasi Indonesia Satu
Aliansi Indonesia