Advertisement

Perwakilan IKPNI Hadir Pada Upacara 17 Agustus di Kedung Jati

Perwakilan IKPNI Hadir Pada Upacara 17 Agustus di Kedung Jati
 
Advertisement
DAERAH
Selasa, 22 Ags 2023  09:51

Kedung Jati - perwakilan IKPNI ( Ikatan Keluarga Pahlawan Nasional Indonesia  ) turut hadir di Upacara Bendera Memperingati Kemerdekaan Indonesia di lapangan Upacara Kedung Jati - Kecamatan Kedung Jati - Kabupaten Grobogan - Provinsi Jawa Tengah. 

Bertindak sebagai inspeksi Upacara adalah Kuspriyati, S.STP.,  MH., selaku Kepala Kecamatan Kedung Jati, serta dihadiri oleh Komandan KORAMIL, Kepala POLSEK, anggota LVRI ( Legiun Veteran Republik Indonesia), seluruh Kepala Desa, dan tamu undangan di lingkungan Kecamatan  Kedung Jati. 

Dalam upacara tersebut, Inspektur  Upacara membacakan sambutan tertulis dari Gubernur Jawa Tengah, yang berisi himbauan membangun Jawa Tengah serta menyampaikan salam perpisahan sebagai Gubernur Jawa Tengah yang akan segera berakhir. 

Seusai Upacara, kemudian Inspektur Upacqra melanjutkan Tabur Bunga dan penanaman pohon oleh Kepala Kecamatan, Komandan KORAMIL,  serta Kepala POLSEK di Taman Makam Bhakti Pahlawan diikuti oleh seluruh rombongan. 

Baca juga:
Perjudian di Grobogan Diduga Melibatkan Banyak Pihak
Ratusan Sopir Truk Tolak Aturan ODOL, Kapolda Jateng Apresiasi Unra Berjalan Damai

Advertisement

Di Taman Makam Bhakti Pahlawan, terlihat beberapa pusara, diantaranya yaitu : K. Hardjo Prayitno ( Perintis Kemerdekaan Republik Indonesia ), Sri Soebekti ( Pejuang Kemerdekaan - yang tewas saat melawan penjajah bersama - sama Jenderal TNI L.B. Moerdani ), Kapt. ARM. R. Toeloes Reksokoesoemo dan pusara lainnya. 

Usai acara Tabur Bunga tersebut, dilanjutkan dengan ramah tamah di Gedung BPLKMD yang diisi kegiatan berupa penyerahan buku dari IKPNI masing - masing kepada Kepala Kecamatan  serta Ketua LVRI. Kemudian penyerahan cindera mata kepada Kepala Kecamatan, Komandan KORAMIL, Kepala POLSEK, serta 5 orang anggota LVRI di Kecamatan Kedung Jati. 

Baca juga:
Peduli Wadas, Polda Jateng Gelar Bakti Kesehatan. Puluhan Warga Berobat Gratis
Kabar Penetapan 3 Warga Wadas Jadi Tersangka Dibantah Polda Jateng

Bakti Sosial & Penghijauan 

Sebagai rangkaian kegiatan Kemerdekaan Republik Indonesia, juga dilaksanakan Bakti Sosial oleh Kapten CBA Aniful Murtadlo, selaku Komandan KORAMIL  kepada 20 keluarga tidak mampu sebagai penerima paket SEMBAKO. 

1
2
3
Berikutnya
TAG:
#grobogan
#hut ri
#jateng
Berita Terkait
Rekomendasi
Selengkapnya
Formasi Indonesia Satu
Aliansi Indonesia