Advertisement

Persiapan Pra Porprov Babel, KONI Bateng Gelar Tes Parameter Fisik Atlet

Persiapan Pra Porprov Babel, KONI Bateng Gelar Tes Parameter Fisik Atlet
 
Advertisement
BABEL
Senin, 14 Feb 2022  10:32

Bangka tengah (Koba) - Hari Minggu (13/2/2022), bertempat di Gedung Olahraga (GOR) Tipe-B Koba, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) menggelar tes parameter dan fisik atlet.

Tujuan tes parameter fisik atlet ini dilakukan untuk mempersiapkan atlet Bateng pada perhelatan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Bangka Belitung (Babel), yang akan digelar pada tahun 2023 mendatang di Kabupaten Bangka Barat.

Ketua KONI Bateng, Yasir saat ditemui menjelaskan, saat ini kesiapan para atlet perlu dilakukan dan harus diperhatikan. Pasalnya, kesiapan fisik merupakan faktor utama yang sangat penting untuk memperoleh hasil yang maksimal pada perhelatan Porprov Babel Tahun 2023 mendatang.

"Hari ini adalah tahapan pertama untuk persiapan Porprov di Bangka Barat. Jadi, kami dari KONI nantinya akan fokus terhadap pemusatan latihan yang akan kami jalani kurang lebih selama satu tahun setengah," ungkap Yasir.

Baca juga:
Ngopi Bareng Bupati Dan Wabup Bateng Jadikan Alun-Alun Kota Koba
Kadishub Babel : Pelindo Akan Laksanakan SID Pengerukan Alur Kolam Pelabuhan Tanjung Gudang..

Dikatakannya, jumlah atlet yang akan mengikuti perhelatan Porprov Babel Tahun 2023 tersebut Kabupaten Bateng mempunyai target yakni, sebanyak 250 atlet dan 7 cabang olahraga. Tes fisik atlet nanti akan dilakukan secara bertahap dan terpisah.

Advertisement

"Total untuk hari ini berjumlah 155 atlet, target kami 250 atlet berprestasi Bangka Tengah yang siap di tes fisik selama 2 tahapan. Tahap selanjutnya tes akan dilakukan di GOR Sahabudin," jelasnya.

Selain itu, lanjut Yasir, untuk target nantinya pihaknya akan berusaha dan bekerja keras agar Kabupaten Bateng dapat memperoleh prestasi lebih baik atau unggul pada Porprov Babel sebelumnya.

Baca juga:
Kepala SB.Bakamla Babel Mengucapkan Selamat Hari Pers Nasional (HPN) 2022
Kepala SB.Bakamla Babel Hadir Giat Penanaman Mangrove Dalam Rangka Memperingati HUT Basarnas..

"Insya Allah, mudah-mudahan dengan dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah, target kami akan lebih dari target Porprov sebelumnya pada tahun 2018 lalu. Minimal mempertahankan juara 3, maksimal juara umum," ucap Yasir.

Sementara itu, di waktu yang sama Bupati Bateng yang diwakili oleh Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Ahmad Syarifullah Nizam memberikan semangat dan dukungan penuh kepada para atlet. Ia berharap para atlet dapat memiliki semangat juang, disiplin dan percaya diri. Menurutnya, hal tersebut tentu akan menjadikan para atlet untuk bisa tampil percaya diri.

1
2
Berikutnya
TAG:
#perwakilan babel
#diskominfosta bateng
#koni bateng
Berita Terkait
Rekomendasi
Selengkapnya
Formasi Indonesia Satu
Aliansi Indonesia