Nama Wakimin Mencuat Sebagai Calon Alternatif Pendamping Petahana Enos

Pendapat lain juga disampaikan oleh Bahruddin. Menurutnya, siapapun calonnya yang akan mendampingi calon petahana Enos, mereka itu baik sehingga tidak menjadi masalah. Selamat itu baik tentunya akan didukung oleh masyarakat.
“Saya pribadi, itu gak masalah. Wong calon itu kan semuanya baik. Jadi yang mencalonkan siapa saja, tidak masalah, asal bisa menjadikan OKU Timur kedepan lebih baik lagi terutama masalah pendidikan,” katanya.
Diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI secara resmi meluncurkan tahapan pelaksanaan Pilkada Serentak tahun 2024. Pilkada Serentak tahun 2024 akan diikuti sebanyak 37 provinsi, kemudian 508 kabupaten/kota yang akan menyelenggarakan Pilkada Serentak 2024. Pelaksanaan pilkada tahun ini rencananya akan digelar nanti pada tanggal 27 November 2024.
(JFA/Hasyim)
Advertisement



