Merasa Dicemarkan Nama Baik Di Sosmed, Jurnalis Geram Dan Melaporkan Ke Polres Sukabumi

Setelah membuat laporan pengaduan, belasan jurnalis pun memberikan keterangan di loby Satreskrim Polres Sukabumi dan membuat video sebagai berikut:
“Saya Fransiska Prayudi selaku Kabiro Media Aliansi Indonesia KPK, hari ini tanggal 11 November 2021,saya selaku jurnalis mendampingi saudara Ellah Romilah alias Ateu Suganda yang telah dicemarkan nama baik nya oleh Akun Facebook bernama Oscar Sinaga,Ismaya dan Siti Nurani.Oleh karena itu, hari ini kita membuat laporan pengaduan ke Polres Sukabumi dan Alhamdulilah sudah diterima baik atas pencemaran nama baik jurnalis yang telah memeras ke desa-desa”.
Sementara itu, Ketua Media Independen Online (MIO) Indonesia Kab. Sukabumi pun angkat bicara atas pencemaran nama baik bendahara MIO Indonesia Kabupaten Sukabumi dan pencemaran nama baik jurnalis.
“Saya Purwanto, Ketua Media Independen Online (MIO) Indonesia Kabupaten Sukabumi, hari ini saya mendampingi bendahara saya yang telah dicemarkan nama baik nya oleh salah satu akun facebook yang bernama OSCAR SINAGA dan juga ISMAYA,dan juga saya mengecam keras atas peristiwa ini dan saya pasti kawal sampai dengan selesai dan ada tindak lanjut dari pihak kepolisian.Siap Maju.
"Kita tunggu hasil laporan kami 7 hari kedepan, nanti akan langsung ditelepon dari TIPIDTER (Tindak Pidana Tertentu) kepada saudari Ellah Romilah."Tutup Fransiska. Sukabumi (12/11/2021)
Advertisement
(Disa Masrizal)



