Lepas Kontingen Olimpiade, Presiden Jokowi ingin Lagu Indonesia Raya dikumandangkan di Paris

"Rakyat indonesia akan tertuju kepada saudara-saudara dan menaruh banyak harapan kepada atlet-atlet kita," kata Jokowi.
Dalam pelepasan itu, hadir sebanyak 29 atlet dari 12 cabang olahraga Olimpiade di Istana Kepresidenan Jakarta, beserta tim ofisial. Selain itu, terlihat juga kehadiran Chef de Mission Anindya Bakrie, Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo, serta Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.
Hadir juga Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Raja Sapta Oktohari, Ketua Umum PB Perpani Arsjad Rasjid, Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Angkat Besi Seluruh Indonesia Rosan Roeslani, Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PB PJSI) yang juga Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, Ketua Umum Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Yenny Wahid, hingga Didit Hediprasetyo.
Adapun, tim Indonesia diperkuat 29 atlet dari 12 cabang olahraga yang akan tampil di Olimpiade Paris yang berlangsung mulai 26 Juli hingga 11 Agustus 2024. Ke-12 cabang olahraga tersebut, yaitu panahan (4 atlet), panjat tebing (4), bulu tangkis (9), menembak (1), selancar (1), atletik (1), balap sepeda (1), judo (1), dayung (1), renang (2), angkat besi (3), dan senam (1).
Advertisement
Polisi Ungkap Hasil Otopsi Wartawan Online yang Tewas di Hotel Jakbar
Kadishub Bogor Nangis Seusai Ditelepon Dedi Mulyadi
Respons Tarif Impor Trump, Airlangga: Indonesia Pilih Diplomasi
Wapres Gibran Apresiasi Petugas Gabungan Selama Arus Mudik dan Arus Balik Lebaran
"Ajudan" Kapolri yang Pukul Wartawan Minta Maaf, Ini Janji Pihak Kepolisian



