Laporan Lembaga Soal Dugaan Korupsi Aspirasi di Tanggapi Polda, Seluruh Pemdes di Tiga Kabupaten Bakal Diperiksa Bergilir

SOLORAYA - Kepolisian Daerah Jawa Tengah akhirnya merespon dan menyelidiki laporan dari sebuah Lembaga yang mewakili aspirasi masyarakat terkait dugaan korupsi penggunaan dana aspirasi Pemerintah Provinsi Jawa Tengah yang diperuntukkan bagi pemerintah desa.
Tekait dugaan korupsi dana aspirasi desa tersebut yang terlapor yakni di tiga daerah atau kabupaten. Ketiga daerah yang ditelusuri dugaan penyimpangan penggunaan dana aspirasinya tersebut masing-masing Kabupaten Wonogiri, Klaten, dan Karanganyar.
Hingga hari ini sudah sejumlah 13 orang sudah dimintai keterangan oleh penyidik Polda Jateng. Meliputi ada yang pihak swasta dan juga instansi.
Informasi yang dihimpun, ada beberapa modus dalam perkara tersebut yaitu dugaan pekerjaan dikerjakan penyedia pihak ketiga, dugaan kualitas pekerjaan yang tidak sesuai spesifikasi, dugaan adanya pemotongan dana proyek.
Sementara itu, Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Jawa Tengah Kombes Pol.Dwi Subagio di Semarang, Kamis, membenarkan adanya pemanggilan kepala desa penerima dana aspirasi untuk dimintai keterangan.
Advertisement
"Benar, tertuju ke kepala desa di tiga kabupaten. Bulan april memang ada laporan masyarakat dan Lembaga, adanya dugaan pemotongan dana aspirasi desa dari bantuan provinsi dan adanya pekerjaan tidak sesuai spesifikasi. Sudah lakukan langkah dalam hal penyelidikan apakah benar terjadi atau tidak," bebernya, Jumat (24/11/2023).
Masih menurutnya, laporan yang disampaikan berkaitan dengan hasil dari penggunaan dana aspirasi itu disebut tidak sesuai dengan yang diharapkan, dimana dana aspirasi tersebut disalurkan pada kurun waktu 2020 hingga 2021.
"Kalau lihat aduan, ada beberapa modus yang sedang berupaya kami ungkap apakah benar ada pemotongan dana proyek yang diterima kepala desa. Kualitas pekerjaan tidak sesuai spesifikasi. Status kasus ini masih tahap penyelidikan," urainya.
Akan tetapi, untuk sementara belum menjelaskan secara detail soal penyimpangan yang dilakukan dalam penggunaan dana aspirasi tersebut. Kemudian baru ada empat kepala desa yang sudah dimintai keterangan dalam penyelidikan dugaan korupsi itu.
Beredar Video Syur Mirip Lisa Mariana dengan Seorang Pria. Siapa Priia Itu?
Seorang Wartawan Online Ditemukan Tewas di Hotel dengan Lebam di Tubuhnya
Tinjau Rest Area KM 456, Kapolri Instruksikan Jajaran Maksimal Beri Pelayanan dan Atur Lalin..
Kenapa Orang Cerdas Temannya Sedikit?
Cara Keji Oknum TNI AL Bunuh Jurnalis Juwita: Piting dan Cekik hingga Tewas



