Kegiatan Deklarasi Dan Pengukuhan Pengurus DPP PWO (Persatuan Wartawan Olahraga ) Masa Bakti 2025-2030.

Depok - Aliansinews id
Deklarasi dan pengukuhan pengurus DPP PWO (Persatuan Wartawan Olahraga) periode 2025-2030 berjalan lancar dan sukses. Acara yang diselenggarakan di RM Saung Situ Jatijajar Depok (11/01/2025) berjalan dengan tertib dan hikmat.
"Pada kesempatan tersebut diahadiri oleh para pendiri diantaranya, Budy Yuli Wibowo, Brigjen.Pol(P)R.Soemarno, R. Agoes Triyogo, Answir Rialis, dan dua orang lagi pendiri yang tidak dapat hadir langsung dikarenakan suatu hal, namun mengikuti via zoom yaitu Kol.TNI.(Mar).KRMP. Sunardi dan Marsma TNI. Suponco Arianto. Selain dihadiri oleh para Pendiri, juga diahadiri beberapa anggota DPD dan DPC PWO.
Untuk menjaga agar kegiatan organisasi dapat berjalan dengan baik, maka para pendiri melalui beberapa agenda rapat menghasilkan kesepakatan untuk menunjuk sekaligus mengukuhkan kepengurusan yang baru untuk lima tahun kedepan, yaitu masa bakti 2025-2030.
Dalam Surat Keputusan yang dikeluarkan oleh Dewan Pendiri PWO dengan NO.01/SK-Dewan Pendiri/I/2025 Pada tanggal 11 januari 2025 menetapkan dan menunjuk Prof. Dr. Moch. Imanuddin sebagai Ketua Umum.
Agus Heru Prabowo sebagai Sekertaris Umum, dan Muhamad Arifin sebagai Bendahara Umum.
R. Agoes Triyogo dalam kesempatan yang sama mengatakan bahwa kepengurusan yang baru mempunyai tugas antaralain membenahi orgaranisasi yang meliputi Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga, struktur oragnisasi, tata tertib organisasi, program kerja jangka pendek, menengah dan jangka Panjang selama masa bakti lima tahun kedepan.
Advertisement
Beliau juga menambahkan bahwa semua itu dapat terwujud jika semua anggota kompak dan dapat bersinergi dengan pihak pihak lain untuk mewujudakan tujuan Bersama, pungkasnya dalam sambutan beliau mengatakan selain hal diatas, merasa memiliki organisasi merupakan kata kunci untuk meraih kesuksesan.
Dilain sesi, Prof. Dr. Moch. Imamuddin selaku ketua umum terpilih juga memberikan sambutanya, beliau mengatakan, dengan pengalaman beliau dibidang SDM (Sumber Daya Manusia), dan sedikit ilmu managemen, beliau akan berusaha untuk memajukan dan mensejahterakan anggota, tentunya dengan dukungan semua pihak dan masukan masukan yang positif.
"Tidak luput ketinggalan, acara pengukuhan pengurus DPP PWO, juaga diikuti oleh anggota didaerah baik DPC maupun DPD di seluruh Indonesia melalui zoom meeting. Acara ditutup dengan pembacaan doa, foto dan makan Bersama.
Sesuai dengan harapan yang diinginkan diatas, kepengurusan yang baru juga harus mempunyai jiwa sesuai dengan slogan PW , “Tangguh, Tanggon, Tringginas”


