Advertisement

Kecamatan Cikakak Sentranya Durian Unggul Kabupaten Sukabumi

Kecamatan Cikakak Sentranya Durian Unggul Kabupaten Sukabumi
 
Advertisement
JABAR
Selasa, 10 Jan 2023  21:18

aliansinews.id - Sukabumi, Kecamatan Cikakak Kab. Sukabumi memiliki banyak potensi yang cukup menjanjikan apabila dikelola dengan sungguh-sungguh, baik potensi di bidang pertanian, pariwisata maupun budaya. Namun saat ini Kec. Cikakak dikenal sebagai daerah potensi durian yang cukup tinggi. 

Kecamatan Cikakak memiliki luas wilayah sekitar 11.644,26 Hektar dengan jumlah penduduk 43.790 jiwa, antara lain sebanyak 22.599 laki-laki dan 21.191 perempuan. Terbagi kedalam 9 desa, diantaranya Desa Cimaja, Cikakak, Ridogalih, Margalaksana, Sirnarasa, Cileungsing, Sukamaju, Cirendang dan Gandasoli. 

Camat Cikakak Dadang Ramdani menjelaskan, ketenaran durian cikakak mulai melesat pada tahun 2019 tahun lalu, dimana pada saat itu Pemerintah Kab. Sukabumi menyelenggarakan festival buah lokal yang berlokasi di Grand Inna Samudera Beach Hotel Palabuhanratu. Dari berbagai varietas durian yang ditampilkan disana, daerah  Cikakak lah yang meraih juara pertamanya. 

Baca juga:
Pisah Sambut Kapolres Sukabumi, Bupati Sukabumi "Programnya Menguatkan Visi Kab. Sukabumi..
Bupati Kab. Sukabumi Menerima Laporan Hasil Pemeriksaan Kinerja Dari BPK RI Jawabarat

Advertisement

"Jenis durian yang masuk kategori dalam festival itu diantaranya, durian vanessa milik Saiban asal Desa Gandasoli, Kecamatan Cikakak. Juara kedua durian Sibo yang juga milik Saiban, dan juara ketiganya direbut durian Si Sultan milik Dayat" Ungkap Dadang saat di konfirmasi diruang kerjanya. Senin (9/1/23) 

Camat Dadang menjelaskan, tidak hanya varietas tersebut yang menjadi durian unggulan di daerah Cikakak, tetapi banyak jenis lain yang menjadi unggulan, salah satunya durian jenis Matahari, Sigandaria dan musangking. 

Baca juga:
Bupati Sukabumi Beraudiensi Dengan Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) dan Siap Bersinergi..
Bupati Kab. Sukabumi, Marwan Hamami Melantik 235 Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan Pemilu..

"Dari berbagai jenis durian yang dimiliki ini namun yang menjadi ciri khas nya adalah Sigandaria. Kualitas durian sigandaria memiliki jenis dan rasa berbeda dengan varietas durian lain" Terangnya

Camat membeberkan, keberadaan durian Sigandaria tidak semua Desa di Kecamatan Cikakak memilikinya, diantara sembilan desa hanya Desa Sukamaju yang menjadi jargonnya sigandaria. Sehingga animo masyarakat saat ini lebih tertarik menanam durian. 

1
2
Berikutnya
TAG:
#durian sukabumi
#durian favorit
#marwan hamami
Berita Terkait
Rekomendasi
Selengkapnya
Formasi Indonesia Satu
Aliansi Indonesia