Advertisement

Kapolri Akan Tempatkan 293 Perwira Remaja ke Lima Daerah Konflik

Kapolri Akan Tempatkan 293 Perwira Remaja ke Lima Daerah Konflik
 
Advertisement
HANKAM
Rabu, 08 Jul 2020  13:30

Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis akan menempatkan seluruh perwira remaja di sejumlah daerah yang sering terjadi gesekan atau konflik.

Mantan Kapolda Metro Jaya tersebut mengatakan hal tersebut bertujuan agar 293 perwira remaja Polri lulusan Taruna Akpol itu terlatih dan terbiasa menghadapi situasi tersulit saat menjadi anggota Polri.

"Saya mau simpan Akpol itu di Papua, Papua Barat, Maluku, Poso dan Maluku Utara. Biar meriang itu orang tuanya," tutur Kapolri di sela-sela Pembekalan Calon Perwira Remaja (Capaja) TNI dan Polri di Cilangkap, Rabu (8/7/2020).

Kapolri juga berharap seluruh Perwira Remaja Polri bisa bekerja sama dan menjaga soliditas dengan TNI di lima daerah tersebut.

Baca juga:
Kapolri: Tidak Ada Rekrutmen Bayar, Kalau Ada Panitia Saya Copot
Komjen Ari Dono Sukmanto Resmi Ditunjuk jadi Plt Kapolri

Idham mengaku sudah membekali seluruh Perwira Remaja tersebut agar mudah diterima masyarakat hingga atasan di Korps Bhayangkara.

Advertisement

"Ingat, jangan lupa kata tolong, maaf dan terima kasih. Di atas langit masih ada langit dan jangan lupa humble [rendah hati] agar diterima masyarakat," kata Kapolri

Baca juga:
Hari Ini Kapolri Lantik Kapolda Papua, Riau dan Sultra
Panglima TNI dan Kapolri Tinjau Pengamanan Ibadah Misa Malam Natal
TAG:
#kapolri
#perwira
#konflik
Berita Terkait
Rekomendasi
Selengkapnya
Formasi Indonesia Satu
Aliansi Indonesia