Advertisement

Hadi Tjahjanto: BPN Prioritaskan Penyelesaian Sengketa Tanah

Hadi Tjahjanto: BPN Prioritaskan Penyelesaian Sengketa Tanah
 
Advertisement
AGRARIA
Sabtu, 13 Ags 2022  15:42

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Hadi Tjahjanto menegaskan penyelesaian sengketa dan konflik pertanahan merupakan salah satu program prioritas di Kementerian ATR/BPN. Karena menurut Hadi, masalah ini sudah menjadi mandat dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Pernyataan itu disampaikan Hadi Tjahjanto saat menerima audiensi Yayasan Pengawal Etika Nusantara (Yapena) di kantornya, Jakarta. Dalam kesempatan ini, ia mendengarkan cerita satu per satu masyarakat yang mengalami masalah sengketa pertanahan dari berbagai daerah yang dijembatani oleh Yapena. 

"Terima kasih Bapak dan Ibu sekalian, saya dapat secara langsung mendengarkan kasus-kasus pertanahan yang dialami. Dan sesuai dengan perintah Bapak Presiden, saya harus membantu Bapak Presiden, akan saya laksanakan semuanya," ujar Hadi Tjahjanto dalam keterangan, Sabtu (13/8/2022).

Hadi Tjahjanto mengapresiasi Yapena dan mendorong untuk terus mengawal permasalahan yang dihadapi rakyat, terutama terkait pertanahan. “Saya setuju untuk terus melaksanakan sosialisasi, melaksanakan seminar-seminar, dan terus terima permasalahan rakyat," tuturnya. 

Baca juga:
Presiden Jokowi Perintahkan Sofyan Djalil Fasilitasi Pembuatan Sertifikat Tanah Oloran Nelayan..
Mantan Dubes Dan Konjen RI Gelar Aksi Di Tanah Kapling Deplu Rangkapan Jaya

Inspektur Jenderal Kementerian ATR/BPN, Sunraizal mengatakan bahwa dalam penyelesaian sengketa pertanahan tersebut berlaku beberapa proses, khususnya melalui sosialisasi dan edukasi. Ia pun mengimbau masyarakat yang bersengketa tanah untuk melakukan penyelesaian di luar pengadilan. 

Advertisement

“Kita melakukan sosialisasi, edukasi, kemudian setelah itu kita membuka peluang konsultasi, baik yang langsung ke Kementerian ATR/BPN maupun pemerintah daerah. Kemudian juga advokasi," paparnya.

Baca juga:
Satgas Mafia Tanah Polda Jateng Diminta Usut Sengketa Lahan Wonosari, Ngaliyan, Semarang
Pengembang Perumahan Segara City, Bekasi, Diduga Gelapkan Tanah Milik Warga
TAG:
#bpn
#sengketa tanah
#hadi tjahjanto
Berita Terkait
Rekomendasi
Selengkapnya
Formasi Indonesia Satu
Aliansi Indonesia