Gebyar Muharram Ponpes Azzainiyah dan Milad PSI, Bupati Sukabumi "Jadikan Semangat Menjadi Lebih Baik"

"Paling penting, sejahtera masyarakatnya," harapnya.
Pimpinan Pondok Pesantren Azzainiyyah KH. Aang Abdullah Zein bersyukur memiliki Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami yang sangat luar biasa. Bahkan, mau melanjutkan perjuangan KH. Zezen ZA dalam rangka penegakan syariat Islam.
"Beliau (bupati) yang membuat segala aturan, peraturan, serta instruksi, dan melanjutkan perjuangan pangersa dalam rangka penegakan syariat Islam," bebernya.
Menurutnya, 23 tahun merupakan sejarah yang memukai. Di mana, PSI dideklarasikan tanpa ada benturan dan apapun. Apalagi, PSI dideklarasikan bukan untuk mengubah haluan negara ataupun mendirikan negara di dalam negara.
"PSI hadir sebagai pengamalan syariat Islam di Kabupaten Sukabumi. Hal itu tujuannya agar Kabupaten Sukabumi maju," pungkasnya.
Advertisement



