Forum Guru Honorer DPRD Kota Serang Dorong Status Kepegawaian dan Kesejahteraan

AliansiNews.ID - Kota Serang, Ketua Forum Guru Honorer Kota Serang Juman mengatakan aspirasi dan keinginan dari seluruh Guru honorer yang ada di Kota Serang, terkait dengan kejelasan status kepegawaian dalam perekrutan Kedepannya.
Menurutnya, status yang saat ini diterima oleh seluruh guru honorer adalah paru waktu dan belum menjadi penuh waktu.
"Untuk itu kami melangsungkan audiensi ini, agar lebih jelas apa yang kami inginkan. Alhamdulillah beberapa hal sudah disampaikan oleh ketua komisi dan akan segera ditindaklanjuti ke pimpinan," katanya
Juman juga mengatakan apabila dikemudian hari, status nya masih tetap menjadi paru waktu. Ia dan anggota forum meminta kejelasan besaran honor yang diterimanya nanti.
"Jika kami dijadikan paruh waktu, ya kami minta kejelasan honor kami agar diberikan lebih layak," ungkap juman
Advertisement
Secara umum, kata juman, honor di setiap sekolah berbeda-beda, ada yang 500,700 Samapi 1.5 juta perbulan nya.
"dan jika kami, jadi Paruh waktu kami ingin disamakan dengan yang lain. Jangan ada yang lebih kecil atau besar kalau umumnya 1.5 ya segitu," tegas juman guru SD Kamalaka
Sementara itu, sekretaris Forum Guru Honorer Enok Mumus mengungkapkan rancangan finansial yang dicanangkan oleh pemerintah Kota Serang masih belum final dirincikan.
Menurutnya, Pemkot Serang baru melakukan kualifikasi ijazah bagi guru honorer yang PPPK.


