Advertisement

Disebut Arogan, Ini Klarifikasi BPKAD Lubuk Linggau

Disebut Arogan, Ini Klarifikasi BPKAD Lubuk Linggau
Foto: Kepala BPKAD lubuk linggau.
Advertisement
SUMSEL
Senin, 06 Feb 2023  14:29

Lubuk linggau, Sumsel -- Menanggapi berita Viral mengenai Dirinya yang disebut Arogan bak "Koboy" karena dianggap telah mengancam wartawan Kepala BPKAD Kota Lubuk Linggau Provinsi Sumatera Selatan memberikan klarifikasi. 

Dijelaskan Zulfikar, Senin(6/2), tidak benar dirinya melakukan pengancaman seperti yang dikatakan oknum yang meyebut dirinya berprofesi sebagai wartawan sebab, tidak mungkin dirinya melakukan perbuatan demikian sebagai seorang pejabat daerah yang notabene merupakan mitra dan sahabat Wartawan dan LSM.

"Dak mungkinlah aku ngancam ngajak betujahan wartawan dan LSM kareno mereka adalah mitra pemerintah boleh tanya dengan wartawan dan LSM yang ada di Linggau dan Musi Rawas rata-rata berkomunikasi dengan baik dengan saya," kata Zulfikar.

"Apalagi selama ini saya dan FS yang menyebut saya mengancam sudah berkomunikasi dengan baik, telah bertemu secara langsung ataupun saling komunikasi melalui WhatsApp serta juga sama-sama saling bantu."

Baca juga:
Diduga Hacker Bank Ditangkap di Kecamatan Tulung Selapan, OKI, Sumsel.
Polisi Gadungan Hipnotis Wanita Sampai Rela Buka Baju dan Lakukan Pemerasan

Sementara itu Agoes Kurniawan selaku salah seorang Wartawan Senior dikota Lubuk Linggau dan Musi Rawas mengingatkan kepada rekan-rekan sesama wartawan agar jangan juga "membabi buta" membela rekan wartawan kalau belum tahu duduk persoalannya. 

Advertisement

"Saya minta kepada kawan sejawat dan adik-adik saya wartawan jangan langsung membela orang membabi buta tanpa tahu dulu duduk persoalan sebenarnya," ujarnya. 

"Dan lagi kita ini bekerja ada kode etiknya, bukan sembarangan dan bukan kapasitas kita untuk mencari kebenaran materiil atas temuan kita, itu merupakan tugas pihak terkait, agar kita tidak berbenturan dengan orang yang kita konfirmasi," imbuhnya. 

Baca juga:
Kasus Pengemplang Pajak, Iwan Bukan Direksi, Seharusnya yang Jadi Tersangka Direksi PT. Astica..
Team macan polres lubuk linggau bekuk Residivis Curat.

"Terkecuali sudah melakukan benturan fisik atau telah nyata mencoba melakukan benturan fisik secara langsung kalau itu apapun alasannya saya tidak benarkan," tegas Agus. (Andika Saputra)

TAG:
#lubuk linggau
#bpkad
#sumsel
Berita Terkait
Rekomendasi
Selengkapnya
Formasi Indonesia Satu
Aliansi Indonesia