Advertisement

Dinkes Kota Tangerang berikan penghargaan kepada Puskesmas di Kota Tangerang atas capaian kinerja dan program 2023-2024

 Dinkes Kota Tangerang berikan penghargaan kepada Puskesmas di Kota Tangerang atas capaian kinerja dan program  2023-2024
 
Advertisement
BANTEN
Jumat, 26 Apr 2024  21:25

"Kami berikan apresiasi  sebagai motivasi untuk puskesmas lainnya agar tetap semangat menjalankan program pemberian imunisasi dasar lengkap kepada anak di Kota Tangerang. Pemberian apresiasi ini berdasarkan data melalui aplikasi, disesuaikan by name by address"

AliansiNews.ID-Kota Tangerang, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang memberikan penghargaan kepada Puskesmas di Kota Tangerang atas capaian kinerja dan program yang telah dikerjakan selama 2023. Penghargaan tersebut diberikan bersamaan pada rangkaian acara Pekan Imunisasi Dunia (PID) yaitu peresmian program Sepekan Mengejar Imunisasi (Penari), di Posyandu Cemara 7, Kelurahan Panunggangan Utara, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, Jumat (26/4/2024).

Kepala Dinkes Kota Tangerang dr. Dini Anggraeni menuturkan, pemberian penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi atas capaian kinerja dalam menjalankan program kesehatan salah satunya imunisasi di Kota Tangerang.

"Kami memberikan apresiasi serta sebagai motivasi untuk puskesmas lainnya agar tetap semangat menjalankan program pemberian imunisasi dasar lengkap kepada anak di Kota Tangerang. Pemberian apresiasi ini berdasarkan data melalui aplikasi, disesuaikan by name by address," ujarnya.

Baca juga:
Empat Raperda disetujui, Pemkot Tangerang berikan pelayanan Paripurna kepada Masyarakat
Soal Pasar Ciputat, Wakil Wali Kota Tangsel, Pilar Saga Ichsan tegaskan "Tidak ada lagi..

Ia pun mengungkapkan, terdapat tiga kategori penghargaan, yakni puskesmas capaian imunisasi rutin terbaik tahun 2023, puskesmas capaian imunisasi rutin terbaik triwulan pertama tahun 2024, serta puskesmas dengan kinerja surveilans terbaik tahun 2023. Dengan raihan Juara I, II, dan III pada masing-masing kategori.

Advertisement

Sementara itu, Kepala Puskesmas Periuk Jaya dr. Sarah Manurung mengaku sangat senang Puskesmas Periuk Jaya untuk pertama kalinya meraih penghargaan sebagai puskesmas capaian imunisasi rutin terbaik tahun 2023.

Tentunya, pencapaian ini tak lepas dari peran serta para kader posyandu, serta tenaga kesehatan di Puskesmas Periuk Jaya dalam memenuhi target pemberian imunisasi dasar lengkap pada anak.

Baca juga:
PJ Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin Paparkan capaian kinerja di hadapan Tim evaluator Inspektorat..
Pasca Lebaran Stok darah mengalami penurunan , PMI Kota Tangerang Ajak Masyarakat Donor Darah..

"Kami secara masif bersama para kader melakukan pendekatan kepada masyarakat dalam pentingnya imunisasi dasar lengkap pada anak. Apalagi jika ada balita yang tidak datang, maka kami akan melakukan sweeping, sehingga seluruh anak dan balita dapat terpenuhi pemberian imunisasi dasar lengkapnya," ujar dr. Sarah.

Lanjutnya, pemberian imunisasi di Puskesmas Periuk Jaya rutin dilakukan setiap dua kali dalam seminggu. Sedangkan untuk posyandu disesuaikan dengan jadwal posyandu di masing-masing wilayah. (dsw)

1
2
Berikutnya
TAG:
#
Berita Terkait
Rekomendasi
Selengkapnya
Formasi Indonesia Satu
Aliansi Indonesia