Advertisement

Dikeluhkan Banyak Warga Masyarakat, Jalan Penghubung Wirosari-Karangasem Grobogan Rusak Parah

Dikeluhkan Banyak Warga Masyarakat, Jalan Penghubung Wirosari-Karangasem Grobogan Rusak Parah
Foto: Penampakan jalan rusak dari Kelurahan Wirosari-Karangasem di Desa Tambakselo, Kecamatan Wirosari, Grobogan, Jawa Tengah. (Dok)
Advertisement
SOLO RAYA
Minggu, 12 Feb 2023  22:05

GROBOGAN – Sangat memprihatinkan, lokasi kerusakan terletak di jalan penghubung daerah Wirosari menuju Karangasem, tepatnya di Desa Tambakselo, Kecamatan Wirosari, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah dikeluhkan banyak warga karena selama ini ternyata tak kunjung diperbaiki.

Informasi yang dihimpun awak media, diketahui bahwa jalan sepanjang satu kilometer lebih itu menjadi akses utama perekonomian bagi warga masyarakat. Padahal perbaikan jalan itu sendiri telah diusulkan melalui forum Musrembang Kecamatan.

Kemudian selain ruas jalan tersebut, juga ada titik lokasi lagi yang rusak yaitu jalan yang letaknya dari wilayah Desa Tambakselo menuju Desa Dokoro. Jalan sepanjang kurang lebih 2 kilometer juga banyak berlubang dan membahayakan.

Kerusakan ruas jalan tersebut sering dilewati armada dengan muatan berat. Hal itu pun berdampak membuat kerusakan jalan semakin parah.

Baca juga:
Ngenes...!! Sudah Ngilang Tersandung Konflik dan Kasus, Kades Kalirejo Grobogan Infonya Sekarang..
Kondisi Wisata Bledug Kuwu Grobogan Memprihatinkan, Tempat Tak Terawat Hingga Gapura Rusak..

Sementara itu, Kepala Desa Tambakselo, Sareh Joko Prasetyo mengatakan, meski telah diusulkan, namun pihaknya belum tahu kapan jalan tersebut akan diperbaiki.

Advertisement

‘’Sudah diusulkan di Musrenbang, tapi belum tahu itu nanti diperbaiki kapan,’’ kata dia, Sabtu (11/2/2023).

Menurut Sareh, rusaknya jalan kabupaten cukup mengganggu akses warga. Lebih-lebih saat musim hujan, karena kerusakan jalan semakin parah.

Baca juga:
Saking Sebel Jalan Rusak Parah Dampak Aktifitas Galian C, Warga Desa Pundungrejo Tawangsari..
Pengguna Jalan Hati-hati..!! Tikungan Jalan Lintas Menuju Kuwu-Sragen Ambrol Longsor Kembali,..

’’Kalau hujan itu rusaknya semakin parah. Harapannya ya segera diperbaiki. Insyaallah akan diperbaiki dengan anggaran banprov tahun ini, tapi hanya 400 meter. Nilainya hanya Rp 200 juta,’’ ujarnya.

Selama ini, jalan tersebut tercatat milik desa. Dia pun mengusulkan agar jalan tersebut menjadi jalan kabupaten. Pada dasarnya jalan sepanjang 7 kilometer itu, ada yang jalan desa ada juga yang milik Perhutani. (mun/awi)

1
2
Berikutnya
TAG:
#dikeluhkan
#jalan rusak
#wirosari-karangasem
#grobogan
Berita Terkait
Rekomendasi
Selengkapnya
Formasi Indonesia Satu
Aliansi Indonesia