Advertisement

Calon Kades Petahana Ibrahim Didukung Warga Maju di Pilkades Serentak Kabupaten Banyuasin.

Calon Kades Petahana Ibrahim Didukung Warga Maju di Pilkades Serentak Kabupaten Banyuasin.
Foto: Ibrahim
Advertisement
SUMSEL
Rabu, 30 Ags 2023  10:02

Banyuasin, Aliansinews_

Sebagian besar warga Desa Air solok batu Kecamatan Air Saleh Kabupaten Banyuasin kembali mendukung calon kepala desa yang juga petahana, Ibrahim pada Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak pada 9 September 2023 mendatang di Kabupaten Banyuasin

“Kami mendukung kembali Bapak Ibrahim maju di Pilkades berikutnya,” kata Eko Prasetyo, salah seorang warga desa, Selasa (29/8/2023) siang. Dia mengatakan, keinginan warga kembali memajukan kades petahana (incumbent) ini karena dilatarbelakangi dengan melihat kinerja kades selama menjabat pada periode sebelumnya dinilai sangat baik.

“Alasan kami mendukung karena melihat kinerja beliau dalam menjalankan pemerintahan desa selama ini sangat baik dan jauh dari cela,” tambahnya.  “Setiap urusan warga di kantor desa selalu dipermudah. Pembangunan insfrastruktur jalan maupun jembatan penghubung merupakan bukti nyata keberhasilan beliau dalam masa kepemimpinannya, selain itu Program listrik desapun (Lisdes) merupakan hasil usulan beliau, sehingga masyarakat merasa senang dengan adanya listrik desa yang menjangakau sampai Dusun 3 Desa Air solok batu, serta banyak lagi pembangunan yang berhasil diraih sejak kepemimpinannya,”ungkapnya

Baca juga:
Kunker Pusat Penelitian dan Pengembangan Polri ke Polres Musi Rawas.
Wakapolri Komjen Agus Andrianto Ditunjuk jadi Wakil Komisaris Utama PT Pindad.

Menurut warga yang menolak menyebut nama, selama menjabat sebagai kades, ibrahim telah membawa kemajuan bagi desa mereka. 

Advertisement

“Selama satu periode kebelakang,  kami melihat kinerja kades sangat baik untuk memajukan desa, terlebih sosoknya yang dekat dengan masyarakat, sehingga kami mendukungnya kembali untuk  periode selanjutnya,"ujarnya. ( Tri sutrisno)

Baca juga:
Kawal Kasus Koni Massa Bakar Ban Di Depan Gedung Kejati, BPAN Sumsel: Kejati Sudah Benar Namun..
Diancam Mau Dibunuh Oknum Polisi, Warga Muara Enim Trauma Satu Bulan Tinggalkan Rumah.
TAG:
#
Berita Terkait
Rekomendasi
Selengkapnya
Formasi Indonesia Satu
Aliansi Indonesia