Advertisement

Bentrokan di Keraton Solo Dua Kubu Saling Serang, 8 Orang Terluka Kepalanya Bocor dan Hidung Patah. Polisi di Terjunkan Siaga Dilokasi

Bentrokan di Keraton Solo Dua Kubu Saling Serang, 8 Orang Terluka Kepalanya Bocor dan Hidung Patah. Polisi di Terjunkan Siaga Dilokasi
Foto: Suasana di kawasan Keraton Kasunanan Surakarta pada Jumat (23/12) malam. (dok)
Advertisement
SOLO RAYA
Senin, 26 Des 2022  07:10

SOLO - Situasi Keraton Kasunanan Surakarta yang kembali memanas, Jumat (23/12) malam, menyusul terjadinya bentrokan di dalam lingkungan keraton, membuat ada yang terluka pada dua kelompok yang bertikai.

Pertikaian di Keraton Solo itu melibatkan kubu Sinuhun PB XIII dan Lembaga Dewan Adat (LDA) Keraton setempat.

Berdasar pantauan di lapangan, puluhan polisi bersenjata lengkap, berjaga di kawasan Kamandungan, halaman bagian dalam Keraton Solo.

Jumlah korban luka akibat keributan di Keraton Solo pada Jumat (23/2/2022) malam mencapai delapan orang. Mereka mengalami berbagai luka fisik sehingga mesti mendapat perawatan medis. Satu orang di antaranya diketahui mengalami patah tulang hidung.

Baca juga:
Keraton Solo Memanas Kini Berbuntut Panjang, Penodong Pistol di Duga Pelakunya OKNUM APARAT...
Kericuhan di Keraton Solo, Insiden Dari Penodongan Sampai Bentrokan. Sempat Ada Serbuan 50..

Korban luka dari pihak Paku Buwono (PB) XIII, menurut Wakil Pengageng Sasana Wilapa Keraton Solo, KP Dani Nur Adiningrat, ada enam orang. Mereka langsung dibawa ke rumah sakit untuk mendapat perawatan.

Advertisement

Namun pada Minggu (25/12/2022), sebagian dari mereka sudah dibolehkan pulang atau menjalani rawat jalan. Sedangkan sebagian yang lain masih menjalani rawat inap atau opname di rumah sakit karena belum sembuh.

Salah satu korban luka dalam keributan di Keraton Solo masih menunggu operasi dikarenakan mengalami patah tulang hidung. “Sebagian sudah pulang. Tapi berapanya belum saya cek. Yang pasti ada satu yang menunggu operasi,” ujar Dani.

Dani mengatakan masih menunggu para korban sembuh dulu sebelum memutuskan membawa kasus itu ke ranah hukum atau tidak. Tapi yang jelas menurut dia bukti-bukti terjadinya tindak kekerasan itu sudah dikumpulkan.

Dani menjelaskan selain enam orang luka yang dirawat di rumah sakit, ada beberapa orang yang mengalami luka ringan dan shock. “Ada traumatik abdi dalem sepuh yang bekerja di dapur. Ini akan bertahan lama,” sesalnya.

1
2
3
Berikutnya
TAG:
#keributan
#berbuntut panjang
#keraton solo
Berita Terkait
Rekomendasi
Selengkapnya
Formasi Indonesia Satu
Aliansi Indonesia