17 Program Penanganan Stunting di 13 Kecamatan di Kota Tangerang

AliansiNews.ID-Kota Tangerang, Melalui Dinas Kesehatan Kota Tangerang Pemkot Tangerang terus berupaya menekan angka stunting dengan memasifkan penanganan stunting di 13 kecamatan Kota Tangerang, Pemkot Tangerangjuga tengah menggelar rembuk stunting sebagai langkah evaluasi besar-besaran
“Kenaikan angka stunting ini hampir terjadi di seluruh wilayah di Indonesia. Di Provinsi Banten saja, ada lima kota kabupaten yang mengalami peningkatan, termasuk Kota Tangerang. Saat ini, sederet program penanganan stunting akan terus dan lebih dimasifkan di 13 kecamatan di Kota Tangerang,” papar Kadinkes Kota Tangerang dr. Din Angreani , Rabu (8/5/24).
Ia pun menjelaskan, ada hampir 20 layanan atau program kesehatan yang disajikan untuk penanganan stunting di Kota Tangerang. Namun, hal ini memang membutuhkan kerja sama atau kolaborasi yang kuat dari seluruh pihak terkait.
“Sederet program akan kami lanjutkan dan kami perkuat, untuk menuntaskan kasus stunting di Kota Tangerang,” tegas dr. Dini.
Untuk mendukung percepatan penurunan stunting, berikut sederet inovasi yang dilakukan Kota Tangerang:
Advertisement
1. Yuk Jaim (Yuk Jadi Remaja Anti Anemia) dan AKSI bergizi untuk remaja
2. Kader Srikandi (Sedari Dini Kawal Ibu Hamil dan Balita)
3. Babar Bahagia (Bayi dan Ibu Cageur, Bawa Akta Kelahiran, Kartu Keluarga dan Kartu Indonesia Sehat)
4. Laksa Gurih (Tatalaksana Gizi Buruk agar Segera pulih)


