Jelang Nataru di Solo, Tim JKPD Gelar Sidak di Pasar Gede. Ada Temuan Jenis Makanan Mengandung Rhodamin

SOLO - Tim Jejaring Keamanan Pangan Daerah (JKPD) Kota Solo menemukan mie basah dan kerupuk mentah yang diduga mengandung bahan pewarna tekstil Rhodamin B di Pasar Gede, Selasa (13/12/2022).
Bahan makanan berperwarna tekstil tersebut ditemukan tim saat menggelar pengawasan keamanan pangan di pasar tersebut.
Advertisement
“Kedua makanan itu adalah bagian dari 11 item yang diperiksa. Kami akan menindaklanjuti temuan ini dengan uji laboratorium, untuk mendapatkan hasil yang lebih presisi,” terang Ketua JKPD, Gatot Sutanto, di sela-sela uji cepat bahan makanan di Pasar Gede.
Selain kedua bahan makanan tersebut, tim gabungan Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan (Dispertan KPP), Dinas Kesehatan, Satpol PP dan Loka POM Solo tersebut juga mendapati ikan asin yang berformalin.
“Ada juga makanan curah yang tidak dilengkapi tanggal expired date (ED). Tapi untuk makanan kedaluwarsa, tidak ditemukan.”
Khusus daging sapi, Tim JKPD tidak menemukan adanya daging busuk.
Pengawasan tersebut, menurut Gatot, diselenggarakan guna mengantisipasi lonjakan konsumsi masyarakat menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Tim juga mengecek ketersediaan stok sejumlah bahan pangan, seperti beras, gula, bawang merah, kedelai, minyak goreng, cabai, dan daging ayam. Hasilnya, stok saat ini dianggap masih memadai hingga pergantian tahun.
“Dalam waktu dekat kami akan menggelar pengawasan untuk peredaran bahan makanan di pasar modern,” jelas Gatot.
Terkait temuan bahan makanan yang mengandung Rhodamin B dan formalin, tim JKPD meminta pedagang untuk menyimpan komoditas tersebut dan tidak menjajakannya kepada konsumen.
“Kami tunggu hasil laboratorium dulu, untuk hasil yang lebih tepat. Jika terbukti mengandung bahan berbahaya, maka akan dilakukan penarikan. Informasi dari pedagang, bahan makanan itu dipasok dari luar kota, seperti Jawa Timur,” terang Gatot. ***(sam/red)
Advertisement