Ditunjuk, Iwan Setiawan Menjadi Ketua Badan Pemenangan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bogor Rudy Susmanto - Jaro Ade

Bogor - Aliansinews id - Politisi Gerindra yang juga mantan Bupati Bogor, Iwan Setiawan ditunjuk menjadi Ketua Badan Pemenangan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bogor Rudy Susmanto-Ade Ruhandi alias Jaro Ade pada Pilkada Kabupaten Bogor 2024.
Penunjukan tersebut berdasarkan Surat Keputusan Badan Pemenangan Nomor 01/KEP/BP-RA/IX/2024 yang ditandatangani Calon Bupati Bogor Rudy Susmanto dan Calon Wakil Bupati Jaro Ade yang diserahkan kepada Iwan Setiawan pada rakor di DPC Gerindra Kabupaten Bogor, beberapa waktu lalu.
Advertisement
Terkait hal ini, Jaro Ade yang juga politisi Partai Golkar mengatakan, pentingnya dukungan semua elemen masyarakat serta relawan dalam upaya memenangkan Pilkada Kabupaten Bogor 2024.
“Saya dan Pak Rudy tidak akan mampu berbuat banyak tanpa dukungan penuh dari para relawan dan masyarakat,” ungkap Jaro Ade, seperti dikutip, pada Jumat (20/9/2024).
“Pilkada ini adalah tanggung jawab kita bersama untuk mewujudkan Kabupaten Bogor yang lebih baik,” tambah Jaro Ade.
- Baca juga:
- Dapat Dukungan dari Partai Non Parlemen, Calon Bupati Bogor Jaro Ade Makin Pede Mendaftar ke KPU
Sementara itu, Ketua Badan Pemenangan, Iwan Setiawan menyebutkan, mayoritas susunan tim pemenangan berasal dari partai politik.
Menurutnya, hal itu sebuah komposisi yang cukup baru dalam struktur Badan Pemenangan Pilkada.
“Tim pemenangan kali ini banyak diisi anggota dari partai politik. Ini sebuah strategi baru yang diharapkan dapat meningkatkan efektivitas dalam upaya pemenangan,” ucap Iwan Setiawan.
Berikut ini susunan Badan Pemenangan Calon Bupati Bogor Rudy Susmanto – Calon Wakil Bupati Bogor Ade Ruhandi.
Dewan Pengarah
Ketua: Rudy Susmanto (ex officio Calon Bupati Bogor)
Advertisement
Wakil Ketua: Ade Ruhandi (ex officio Calon Wakil Bupati Bogor)
Dewan Pembina, Fadli Zon, Mulyadi, Ravindra Airlangga, Marlyn Maisarah, Rachmat Yasin, Anton Sukartono Surato, Primus Yustisio, Asep Wahyuwijaya, Tomy Kurniawan, Achmad Ru’yat, Ricky Kurniawan, Samsul Hidayat, Prasetyawati, Permadi, Romly, M Rizky, Fikri Hudi, Dindin Abdullah Ghazaly.
Dewan Penanggung Jawab, Iwan Setiawan, Wawan Hikal Kurdi, Elly Yasin, Dede Chandra Sasmita, Dedi Aroza, Arief Abdi, Erwin Sumarga, Friedrich M Rumintjap, Muallim Daud, Daen Nuhdiana, Lukman Hakim, Komarudin, Yudia Irawan, A Khalik, Dadang Zaelani, Solahudin, Nedy Linardy, Delf M Subekti
Badan Pemenangan Kabupaten
Ketua Iwan Setiawan
Wakil Ketua: Amin Sugandi, Sastra Winara, Haryanto Surbakti, Junaidi Samsudin, Permadi Dalung, Nurodin Jaro Peloy, Wasto, M Rizky
Advertisement
Sekretaris: Aan Triana Al Muharom.
Wakil Sekretaris, Rahmat Gunawan, Abdurrozak, Lukman Ar Rasyid, Suprapto, Nawawi, Ferry Roveo Checanova, Arif Rahman Hakim, Inggit
Bendahara, Andi Permana
Wakil Bendahara, Ninik Setya Hastuti, Hengky Susanto, Eka Setiawan, Larasati Widyaningsih, Asep Rumaedi, Siti Aisah, Sulaeman, Achmad Yaudin Sogir.
Selain itu ada koordinator wilayah 1 sampai 6 dan koordinator – koordinator bidang.
( Yogi ).

