Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami Dampingi Kunjungan Kerja Kapolda Jabar

Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami beserta Forkopimda dampingi kunjungan kerja Kepala Polisi Daerah (Kapolda) Jawa Barat, Irjen Polisi Drs.Suntana,M.Si ke SDIT Insan Cendikia Palabuhanratu, Jum’at (14/1).
Kunjungan kerja Kapolda Jabar tersebut dalam rangka pengecekan pelaksanaan vaksinasi covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun.
Advertisement
Menurut Bupati, kehadiran Kapolda adalah untuk meninjau pelaksanaan vaksinasi anak usia 6-11 tahun, bisa membantu kekurangan vaksinasi di Kabupaten Sukabumi dalam meyelesaikan capaian vaksinasi anak di angka 100 persen yang ditargetkan selesai januari tahun ini.
“ kita bersyukur, dengan kedatangan pak Kapolda kita mendapat bantuan vaksin, mudah-mudahan diatas 150 ribu” ungkapnya.
Bupati meyakini capaian percepatan vaksinasi covid-19 anak usia 6-11 tahun di kabupaten sukabumi bisa tercapai akhir januari tahun ini.
“ kalo vaksinnya ada InsyaAllah, karena semua bergerak, kalau herd imunity anak-anak kita sudah tervaksin, mudah - mudahan ini (sebaran omicron) bisa terjaga” terangnya.
Sementara Kapolda mengatakan bahwa beberapa masyarakat Jawa Barat sudah terjangkit virus omicron, namun Pemerintah Daerah dibantu Pemerintah Pusat sudah mengantisipasi penyebaran virus omicron tersebut.
“Warga masyarakat kita yang terkena omicron sudah diisolasi dan dipantau secara serius, juga kita tracing” bebernya.
Dengan demikian, dalam upaya antisipasi sebaran virus omicron, Kapolda berpesan, bila diperlukan akan diberlakukan PPKM dilingkungan sekitar masing-masing.
Advertisement
“Saran saya walaupun sudah di vaksin, kebiasaan disiplin prokes menggunakan masker mencuci tangan harus terus dilakukan, karena itu salah satu pencegahan agar kita tidak terjangkit” pungkasnya.
Reporter Ruswandi



