Syukuran dan Peresmian Yayasan Kerja Indonesia Jaya

 
Kamis, 17 Okt 2019  03:11

Bertempat di Auditorium Adhiyasa, Wisma Antara Lt. 2, Jl. Medan Merdeka Selatan No. 17, Yayasan Kerja Indonesia Jaya (YKIJ) menggelar acara Syukuran dan Peresmian YKIJ, Rabu 16 Oktober 2019.

Selain diisi dengan sambutan dan pemaparan singkat program kerja YKIJ, dalam acara tersebut juga dilakukan potong tumpeng dan doa yang dipimpin oleh Ustadz Yusuf Mansyur.

Dalam sambutannya Ketua Harian YKIJ Denny D. Kustia menyampaikan tiga poin penting yaitu yang pertama latar belakang berdirinya YKIJ, kedua pentingnya sinergitas YKIJ dengan semua potensi bangsa dan ketiga garis besar program kerja YKIJ.

Advertisement

Tentang latar belakang YKIJ, menurut Denny, bermula dari relawan Sahabat Jokowi yang mendukung Presiden Jokowi dalam pemilihan presiden tahun 2014 dan 2019. Kemudian atas dorongan dan ide dari Medy Hamidy (Ketua Dewan Pembina YKIJ), Joko Tunggono (Ketua Umum YKIJ) dan Arya Baskara (Ketua Bidang I YKIJ) didirikanlah YKIJ yang mengusung visi dan misi menyukseskan pembangunan nasional Indonesia di segala bidang, menuju masyarakat damai, adil, makmur, sejahtera dalam kehidupan berbangsa dan bernegara di dunia maupun di akhirat.

Visi dan misi YKIJ itu dapat terwujud jika terjalin sinergitas, yaitu YKIJ dan berbagai potensi di bangsa dan negara ini perlu merapatkan barisan, bersinergi dan memaksimalkan semua potensi yang dimiliki untuk berjuang, bekerja keras dengan integritas, profesionalisme dan komitmen tinggi.

Sedangkan program kerja YKIJ terbagi dalam 2 area kerja besar, yang pertama INDONESAI MEREKAT, yaitu kegiatan sosial kemasyarakatan demi terjalinnya persatuan dan kesatuan.

Berita Terkait