Serap Aspirasi Masyarakat, Vindo Faisal Anugerah: Wakil Rakyat Suarakan Suara Rakyat

 
Senin, 15 Mar 2021  20:47

OKU TIMUR. Media AI – DPRD OKU Timur telah melaksanakan Reses Ke-II untuk bertemu konstituennya dari tanggal 9-14 Maret 2021. Salah satu anggota DPRD OKU Timur Vindo Faisal Anugerah S.H dari Dapil 4 Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menggelar Reses Ke-II tahun 2021 guna menyerap aspirasi masyarakat Desa Windu Sari Kecamatan Belitang Jaya. Saat Kegiatan Reses Vindo Faisal Anugerah juga memberikan bantuan berupa Sound Sistem kepada masyarakat untuk menunjang kegiatan kemasyarakatan. Masyarakat Windu Sari sangat antusias saat mengikuti kegiatan reses dan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Vindo Faisal Anugerah S.H mengatakan DPRD mempunyai fungsi legislasi, penganggaran dan pengawasan. DPRD menggelar Reses untuk menyerap aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat. Usulan usulan dari masyarakat baik infrastruktur maupun pemberdayaan nantinya akan dibahas oleh DPRD bersama Bupati serta dinas terkait yang nantinya menjadi prioritas untuk direalisasikan guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

"DPRD dipilih oleh rakyat sudah semestinya sebagai Wakil Rakyat akan menyuarakan suara rakyat" tegasnya

Advertisement

Legislator Muda ini juga berpesan Kepada masyarakat OKU Timur yang akan melaksanakan Pilkades Serentak 2021 untuk tetap menjaga Keamanan dan Ketertiban serta menerapkan protokol kesehatan yang ketat agar tercipta Pilkades yang Kondusif. Jangan terpancing provokasi yang mengakibatkan kegaduhan.

"Saya yakin masyarakat Windusari sudah dewasa dalam berdemokrasi, tetap jaga silaturahmi antar warga, jangan sampai Silaturahmi yang terbangun antar warga 1-20 tahun pecah" pesannya

(KBA/Eko P)

Berita Terkait