Sekda Jumadi Minta Masyarakat Manfaatkan Potensi Lahan Pesisir Komering
OKU Timur, Media AI – Lima kecamatan di zona 2 menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (MUSRENBANG) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2022 di aula kantor kecamatan Semendawai Barat. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Sekda, Bappeda dan Litbang, beserta kepala OPD, Camat Semendawai Barat, Camat Cempaka Arisman, S.Sos, M.M, Camat BP Bangsa Raja Muhammad Andre, S.I.P, Camat Madang suku I Berlian, S.E, M.M, Camat Madang suku II Wiyono, S.E, M.M serta para Kepala Desa dari Lima Kecamatan tersebut. (Selasa, 2/2/21)
Musrenbang RKPD Tahun 2022 dibuka oleh Sekda OKU Timur mewakili Bupati. Dalam sambutannya Sekretaris Daerah Kabupaten OKU Timur Jumadi S.Sos mengatakan kegiatan ini dilaksanakan untuk menampung aspirasi dari desa dan kelurahan. Sekda berharap agar masyarakat di Lima kecamatan Zona 2 mampu memanfaatkan potensi lahan pesisir Komering.
Advertisement
"Alhamdulillah selama 5 tahun kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Kholid-Fery banyak prestasi yang diraih seperti meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia di Bumi Sebiduk Sehaluan menjadi 69,28 persen" ungkapnya.
Sementara Camat Semendawai Barat Sigit Haryo Yudanto, S.E mengusulkan kepada Bappeda agar dibuat pengembangan wisata di wilayah Semendawai Barat.
"Semoga semua usulan dari kecamatan Semendawai Barat dapat direalisasikan guna meningkatkan perekonomian Masyarakat" usul camat yang hari ini bertepatan dengan hari ulang tahunnya yang ke 45 Tahun.