Ngobrol Pintar (NgoPi) Bareng Aliansi Indonesia, Camat Abdul Alim: Aliansi Indonesia Mitra Strategis Kemajuan Desa

 
Selasa, 09 Mar 2021  13:31

OKU TIMUR. Media AI – Badan Penelitian Aset Negara Aliansi Indonesia Kabupaten OKU Timur menggelar Ngobrol Pintar (NgoPi) Bersama Camat dan Kepala Desa Sekecamatan Belitang III. Kegiatan Ngopi Bareng dihadiri Oleh Kanda Budi Aliansi, Camat Belitang III Abdul Alim S.H M.M, Penasehat Hukum Aliansi Indonesia Jamaludin Aproni, serta seluruh Kades Sekecamatan Belitang III di ruang Rapat Kantor Kecamatan Belitang III. Rabu (8/3/21).

Saat Ngobrol Pintar Camat Belitang III Abdul Alim SH.M.M mengucapkan terimakasih atas kehadiran Kanda Budi Aliansi beserta Tim Media atas kunjungan Silaturahmi di kecamatan Belitang III sebagai wujud mitra strategis 20 Desa di Kecamatan Belitang III upaya meningkatkan Kemajuan desa. Saat ini 19 desa di Kecamatan Belitang III akan menyelenggarakan Pilkades serentak tahun 2021. Beberapa Tahapan telah dilaksanakan, Selanjutnya direncanakan hari Jumat nanti Seluruh calon kepala desa di Belitang III akan menggelar deklarasi damai sebagai bentuk komitmen seluruh Calon Kepala Desa menjaga Kondusifitas.

"Semoga terjalin sinergi yang baik seluruh elemen masyarakat untuk mensukseskan pilkades serentak 2021 yang lancar, aman, damai serta kondusif " ungkapnya

Advertisement

Kanda Budi Aliansi saat ngobrol pintar Mengatakan BPAN Aliansi Indonesia hadir di OKU Timur untuk menyelamatkan Aset Negara, menegakkan Keadilan dan kebenaran serta menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia. Aliansi Indonesia dan Tim media siap menjadi mitra Strategis Camat dan 20 desa di Kecamatan Belitang III dalam Hal Publikasi dan Penyuluhan Hukum demi terwujudnya desa gemilang dan Cemerlang.

"Aliansi Indonesia siap menjadi garda terdepan untuk meningkatkan Kemajuan desa melalui gerakan Aliansi masuk desa" ungkapnya

Sementara Jamaludin Aproni mengatakan Camat dan Kepala desa hendaknya memahami aturan hukum dan administrasi dalam pengelolaan anggaran negara yang dikelola oleh pemerintah desa seperti Dana Desa (DD) dan Anggaran Dana Desa (ADD).

Berita Terkait