Maraknya Penimbunan BBM Bersubsidi di Kabupaten Pati, Provinsi Jawa Tengah

 
Rabu, 27 Apr 2022  13:54

PATI, Media Aliansi Indonesia - Tim Investigasi mengungkap praktik penyalahgunaan dan penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi, khususnya jenis solar bersubsidi. Kejadian penimbunan ini terjadi di  beberapa titik di Kabupaten Pati, Jawa Tengah.

Ternyata kasus penimbunan BBM bersubsidi ini terjadi bukan kali ini saja. Kasus serupa sebelumnya juga sering terjadi dan terus terulang hingga saat ini.

"Tim kami melakukan investigasi berdasar laporan dari masyakarat bahwa maraknya penimbunan BBM bersubsidi, yang sangat berpotensi menimbulkan kerugian Negara, di Kabupaten Pati, Jawa Tengah". Ujar salah satu anggota tim tersebut kepada Media Aliansi Indonesia

"Investigasi kami berjalan 3 hari dari tanggal 24 s/d 26 April 2022. Kami melakukan validasi terlebih dahulu untuk mengukur tingkat akurasi data yang disampaikan oleh tim kami di lapangan."

"Setelah 3 hari, akhirnya kami menemukan salah satu titik gudang penimbunan BBM bersubsidi tersebut, yang beralamat di Jl. Juwana - Tayu, Are Sawah, Genengmulyo, Kec. Juwana, Kabupaten Pati, Jawa Tengah 59152" Imbuh anggota Tim tersebut

Advertisement

"Saat kami masuk ke gudang tersebut, kami menemui 2 pekerja berinisial F dan A, yang sedang melakukan bongkar muat."

Saat ditanyakan F dan A baru bekerja selama 3 bulan di gudang Penimbunan tersebut. 

"Kami bekerja sampingan disini pak, untuk memenuhi kebutuhan keluarga, dan tidak tahu bahwa yang kami kerjakan ini dilarang." Ujar A & F saat ditanya tim investigasi apakah mengetahui bahwa pekerjaan mereka merupakan tindak pidana. 

Berita Terkait