Jalan Magelang-Semarang di Duga Jadi Ajang Berkeliaran Pengangsu, Disebut Distribusi BBM Subsidi Sanksi Bagi SPBU Nakal Selama Ini Kurang Tegas

Foto: Penampakan transaksi disalah satu SPBU jalan raya sepanjang Magelang-Semarang tepatnya di Pringsurat Temanggung Jawa Tengah. (Dok)
Senin, 20 Mar 2023  09:42

TEMANGGUNG – Modus penyalahgunaan penyaluran BBM subsidi ternyata beragam. Dalam kasus di Jawa Tengah yang terungkap bulan-bulan terakhir ini, untuk melancarkan aksi nakal tersebut petugas SPBU bekerja sama dengan pihak luar yang membutuhkan BBM bersubsidi.

Penemuan tim lapangan terbaru, jalan raya sepanjang Magelang-Semarang patut diduga Pertamina SPBU Rejosari Kecamatan Pringsurat Kabupaten Temanggung Jawa Tengah, akrab menjadi ajang para pengangsu BBM bersubsidi.

Pantauan dilapangan, pekan lalu sekitar pukul 22.15 WIB adanya transaksi pada salah satu SPBU tersebut dan ditemukan pembelian solar bersubsidi memakai armada truk yang sudah dimodifikasi dalamnya ada kempu dan mampu memuat solar 4000 liter atau 4 KL. 

Transaksi semacam ini selain merugikan juga terjadi karena kurangnya pengawasan, dimana dalam penjualan solar bersubsidi tersebut tidak menutup kemungkinan adanya tangan panjang yang ikut kerja sama terlibat dalam struktur birokrasi didalamnya. 

Dalam konfirmasi terhadap TD selaku driver truk dengan nopol B 2914 SBM tersebut dikatakan dia hanya disuruh oleh oknum bos solar inisial AG asal Temanggung. 

Advertisement

Kemudian sumber yang lain muncul adanya mobil pengangsu yang memakai armada L300, dikatakan oleh pengemudinya juga sekedar selaku pekerja. Dia mengaku BBM yang diambil dari SPBU Pertamina Pringsurat tersebut lalu ditampung atau timbun, kemudian dijual kembali ke pihak perusahaan dengan harga industri yang lebih tinggi. 

Aksi para oknum mafia BBM dalam menghisap solar subsidi di SPBU-SPBU Temanggung tersebut dengan cara permainan barcode dan metode helikopter atau memutar keluar masuk ke SPBU untuk mangkal serta pengisian. 

Tim Lembaga Aliansi Indonesia bersama para awak media khususnya wilayah Jawa Tengah yang selama ini ikut kontrol sosial pun senantiasa memantau dan memonitor segala perkembangan aspek yang terjadi dilapangan. Aliansi Indonesia juga berharap agar aparat penegak hukum serta Pertamina mengambil langkah memperketat pengawasan hingga penindakan.

Lembaga Aliansi Indonesia senantiasa menghimbau kepada seluruh masyarakat yang melihat tindakan penyelewengan solar bersubsidi, dapat segera melaporkan kepada aparat penegak hukum, atau Pertamina. Dengan pengawasan bersama produk-produk subsidi agar masyarakat yang berhak juga dapat menikmati. 

Berita Terkait