ICMI Sumsel Gelar Silakwil, Heri Amalindo Berharap Gubernur Sumsel Segera Menindaklanjuti Pembangunan Masjid Sriwijaya.
Palembang Sumsel,Aliansinews.
Silaturahmi kerja wilayah ( Silakwil) Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia ( ICMI) Orwil Sumatera Selatan Periode 2022-2027 berlangsung di Ballroom Hotel Emilia Palembang,Sabtu (11/3/2023).
Ketua ICMI Provinsi Sumsel Dr.Ir. H. Heri Amalindo meminta segenap jajaran Pemerintah Daerah ,Komisi Pemilihan Umum Provinsi Sumatera Selatan,Badan Pengawas Pemilu,dan partai politik untuk bahu membahu dalam menjaga dan memelihara kehidupan masyarakat dan juga mewujudkan pemilu dan pemilihan kepala daerah yang berkualitas, jujur dan kredibel agar mampu menghasilkan figur pemimpin yang amanah dalam mempertahankan amanah konstitusi.
Advertisement
"Saya juga meminta pemerintah daerah agar lebih optimal menjaga dan melindungi kepentingan masyarakat disektor pertambangan minyak dan batubara," ujarnya.
Untuk Pemerintah Daerah, Heri Amalindo meminta untuk melakukan pengawasan yang ketat terhadap aktifitas diwilayah Sumsel, terutama terhadap investasi asing,agar semua perusahaan asing yang beroperasi di wilayah ini sungguh -sungguh mematuhi semua peraturan perundangan - undangan yang berlaku.
"Tidak bersikap arogan terhadap penduduk dan tenaga kerja lokal baik dalam proses rekrutmen maupun penggajian karyawan," katanya.