Harlah Pancasila 2023, Kepala Dinas PU Kab. Sukabumi Asep Japar "Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global"
aliansinews.id - Sukabumi, Hari Lahir (Harlah) Pancasila diperingati setiap tanggal 1 Juni. Kelahiran ideologi RI tersebut ditandai dengan pidato penyampaian usul dasar negara oleh Ir. Soekarno dalam sidang BPUPKI pertama pada 1 Juni 1945 silam.
Setiap tahun, ada tema yang diusung. Kira-kira apa tema Hari Lahir Pancasila 2023, ya? Kalau penasaran, langsung simak informasinya berikut ini!
Tema Hari Lahir Pancasila 2023
Berdasarkan Surat Edaran Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Nomor 1 Tahun 2023 tentang Pedoman Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2023, tema yang diangkat tahun ini cukup spesial.
Adapun tema Hari Lahir Pancasila 2023 adalah:
Advertisement
"Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global".
Di samping itu, juga ada tagline khusus untuk peringatan tahun ini. Tagline Harlah Pancasila 2023 adalah "Aktualisasi Pancasila, Energi Pertumbuhan Indonesia".
Tema Hari Lahir Pancasila
Seperti yang disebutkan di atas, setiap tahun mengusung tema peringatan Hari Lahir Pancasila yang berbeda. Kalau tahun ini tema yang dibawakan adalah: