Agar Terciptanya PILBUP Kab. Sukabumi Bersih, KGS Lembaga Aliansi Indonesia Kab. Sukabumi Awasi Money Politic Dan Hoax
Ketua Komando Garuda Sakti (KGS) Lembaga Aliansi Indonesia Kab. Sukabumi Pupung Puryanto mengharapkan terciptanya PILKADA Kab. Sukabumi bersih untuk sukabumi lebih baik lagi akan bekerjasama dengan BAWASLU dan aparat penegak hukum untuk mengawasi praktek-praktek uang dan akan menbantu para petugas BAWASLU dan POLRES untuk mengawasi informasi penyebaran hoaks baik dilingkungan masyarakat maupun di sosial media.
Terkait politik uang dari tahapan awal PILKADA pihak KPU dan BAWASLU sudah memperingatkan kepada para pasangan calon demi terciptanya PILBUP bersih dan apabila sudah ada warning dari petugas dan himbauan dari BAWASLU Kab. Sukabumi tentunya jangan sampai PASLON melakukan praktek money politic tersebut dan apabila dilanggar tentu ada peraturan yang mengikat.
Ketua Komando Garuda sakti Lembaga Aliansi Indonesia Kab. Sukabumi mengatakan selalu memantau dinamika perkembangan situasi perkembangan menjelang PILKADA Kab. Sukabumi 09 Desember 2020.
“kami beserta jajaran anggota KGS Lembaga Aliansi Indonesia Kab. Sukabumi akan mengawal pesta demokrasi Ini agar tetap kondusif dan bersih, salah satunya yang harus mendapatkan prioritas dari pengawalan kami adalah money politic, kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk sukabumi lebih baik” ungkap pupung saat di Konfirmasi Awak Media di Sekretariat KGS lembaga Aliansi Indonesia Kab. Sukabumi (Citepus, 08/12/20)
(FRANSISKA PRAYUDI)
Advertisement