40 Orang Anggota Pramuka Kodim 0418/Plg Ikut Perkemahan Persami Pramuka Saka Wira Kartika Terpusat Tingkat Kodam II/Swj
“Kesadaran terhadap lingkungan yang merupakan tanggung jawab moral seluruh lapisan masyarakat tanpa terkecuali anggota Pramuka”, ujarnya.
Kegiatan Persami ini adalah salah satu bentuk pembinaan TNI Angkatan Darat sebagai bentuk tanggung jawab moral dan panggilan jiwa untuk membina serta membentuk generasi muda agar memiliki karakter dan wawasan kebangsaan yang kuat sehingga generasi muda mampu dan mengisi kemerdekaan yang berlandaskan Pancasila dan UUD 1945.
Dalam kegiatan ini Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak juga menyampaikan harapan kepada generasi muda agar dapat mengembalikan fungsi hutan kedalam perannya sebagai paru-paru dunia guna membangun kembali habitat alam dan ekosistim serta mencegah pemanasan global
“Mari kita Bersatu Dengan Alam Rehabilitasi Kawasan Hutan dan Lahan Basah, tema ini selaras dengan poin Dasa Darma Pramuka yang kedua yaitu Cinta Alam dan Kasih Sayang Sesama Manusia”, ujarnya.
Advertisement
Seusai kegiatan upacara pembukaan persami dilanjutkan dengan dialog bersama Kasad secara virtual, penanaman pohon, pembersihan pantai, pembersihan rumah ibadah dan pengobatan massal.
Sementara itu Dandim 0418/Palembang Kolonel Czi Arief Hidayat.M.Han menyampaikan bahwa Kegiatan
Perkemahan Sabtu-Minggu (Persami) Pramuka Saka Wira Kartika terpusat Tingkat Kodam II/Swj Tahun 2024 ini sebagai bentuk pembinaan generasi muda.
Kodim 0418/Palembang sendiri untuk Perkemahan ini telah mengirim 40 Anggota Pramuka Saka Wira Kartika yang selama ini di bina dan dilatih di setiap Koramil-koramil jajaran Kodim 0418/Palembang,"Ucapnya